Rabu, 24 Desember 2008

Kejuaraan Pencak Silat Antar mahasiswa tingkat Nasional

Acara yang tak kalah menariknya yaitu digelarnya acara kejuaraan pencak silat olahraga prestasi untuk tingkat nasional yang di ikuti oleh 47 perguruan tinggi di seluruh Indonesia, acara ini di selenggarakan oleh Universita Trisakti jakarta dan PB. IPSI, berlangsung di Padepokan pencak silat TMII Jakarta, pada tanggal 8 ? 13 Agustus 2005. Mahasiswa sebagai kaum terpelajar dengan wawasan dan pengetahuan yang luas diharapkan kegiatan kejuaraan ini tidak hanya mencetak sang juara namun juga mencetak pesilat yang mampu memberikan wacana bagi perkembangan Pencak silat di Indonesia dan juga dunia, sebagai olahraga yang mampu bersaing dengan olahraga sejenis, peran mahasiswa dalam pencak silat sangat penting karena mahasiswa memiliki pemikiran yang kritis dan berorientasi global sehingga pencak silat menjadi satu kesatuan yang utuh dalam perkembanganya dengan memelihara aneka ragam bentuk dan cirikhas pencak silat yang ada di bumi nusantara ini.

Dalam Cara ini diselenggarakan juga berbagai bentuk kegiatan seperti Lomba Photogarfi dan sarasehan, Walupun belum di Ikuti oleh kalangan pengemar photografi secara umum namun kegiatan ini merupakan ide yang cukup menarik untuk di Publikasi agar pencak silat dapat diterima oleh berbagai komunitas lainnya. selain itu acara diskusi yang diberinama sarasehan ini di upayakan untuk menjebatani ide-ide dari kalangan pesilat maupun masyarakat pada umumnya, acara sarasehan ini menghasilan 3 butir kesepakatan antara lain :

1.Acara Kejuaraan Penca silat Antar mahasiswa tingkat nasional akan diselenggarakan satu tahun sekali yang di dukung langsung oleh PB. IPSI

2.Dibentuknya Paguyuban Pencak Silat Mahasiswa sebagai komunitas pencak silat.

3.Di Pilihnya Universitas Wijaya Kusuma Surabaya sebagai penyelenggara Kegiatan Kejuaraan Pencak Silat Antar Mahasiswa pada tahun 2006.

Seluruh rangkaian Acara untuk tingkat nasional merupakan bukti keseriusan PB. IPSI terhadap Pencak Silat dilihat dari berbagai aspek yang dinimiliki pencak silat, sehingga potensi yang dimiliki oleh pencak silat sebagai olahraga yang universal dapat tergali lebih dalam sehingga peran mahasiswa sangat diharapkan untuk menggali apresiasi dalam olahraga ini. Dan sebagai juara umum pada kejuaraan ini adalah Universitas Negeri Jakarta, disusul oleh Universitas Trisaksi Jakarta. Kami dari silatindonesia.com mengucapkan selamat atas prestasi dan dedikasi rekan-rekan sekalian, semoga apa yang kalian cita-citakan tercapai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar